Aplikasi Cetak SKHUS Otomatis
Download Contoh Format Aplikasi Cetak SKHUS Otomatis Revisi terbaru 2018 Ujian Nasional sudah ada di depan mata. Segala persiapan dimulai dari pendaftaran calon peserta UN yang dilakukan melalui aplikasi offline maupun online sampai pembuatan program kerjanya pun sudah dipersiapkan. Barangkali yang tidak boleh dilupakan adalah setiap akhir pelaksanaan ujian sekolah dan ujian nasional yaitu pengolahan nilai untuk kelulusan maupun pencetakan Surat Keterangan Hasil Ujian Sementara (SKHUS).
Aplikasi Cetak SKHUS Otomatis ini sebenarnya aplikasi yang telah digunakan pada tahun-tahun sebelumnya. Kita tinggal mengganti tahun pelajarannya saja. Aplikasi SKHUS ini sangat membantu baik itu untuk panitia ujian nasional itu sendiri juga untuk operator sekolah apabila memang ditunjuk untuk mengentrikan nilai hasil ujian sekolah dan ujian nasional.
Berikut sekilas gambaran penggunaan Aplikasi Cetak SKHUS Otomatis :
Menu/Tampilan Awal >> Pada tampilan menu ini jelas sekali terlihat point-point apa saja yang ada dalam Aplikasi Cetak SKHUS Otomatis ini, kita tinggal klik point apa yang mau dientrikan terlebih dahulu. Biasanya kita mulai dari mengisi Identitas Sekolah dulu.
Identitas Sekolah >> Klik kemudian kita inputkan identitas sekolah kita masing-masing.
Biodata Siswa >> Klik kemudian kita inputkan data siswa kelas 9 yang mengikuti ujian sekolah dan ujian nasional. Bisa dientri manual atau mau copy paste itu kembali kepada selera masing-masing.
Nilai Rapot Semester 1 >> Klik kemudian entrikan nilai rapot semester 1 semua siswa berikut nilai KKM nya. (kalau sudah, lanjut entri nilai rapot semester 2 sampai dengan semester 5)
Surat Keterangan Kelakuan Baik >> Untuk pembuatan Surat Keterangan Kelakuan Baik kita tinggal mengisi no urut siswanya saja, karena sudah terisi otomatis. Jadi kita tidak repot-repot lagi membuat Surat Keterangan Kelakuan Baik secara manual.
Surat Keterangan Hasil Ujian Sementara (SKHUS) >> Prinsip kerjanya sama persis dengan point no.6
Surat Kelulusan >> Prinsip kerjanya sama persis dengan point no.6
Demikianlah penjelasan singkat tentang gambaran penggunaan Aplikasi Cetak SKHUS Otomatis ini. Untuk poin-point yang lainnya bisa dipelajari sendiri karena Aplikasi Cetak SKHUS Otomatis ini sangat mudah pengerjaannya karena satu kali kerja maka data yang lainnya otomatis terisi dengan sendirinya.
Bagi rekan-rekan semua yang membutuhkan Aplikasi Cetak SKHUS Otomatis ini bisa langsung download aplikasinya pada link di bawah ini. Dan jangan lupa di share kembali siapa tahu ada rekan-rekan kita yang sama membutuhkan Aplikasi Cetak SKHUS Otomatis ini.
Download : Aplikasi Cetak SKHUS Otomatis
0 Komentar
Penulisan markup di komentar